Siswa Multimedia Ikuti Gameloft Day

SHARE

Surabaya,  Selasa (24/9) – Seluruh siswa kelas XI Multimedia SMKN 10 Surabaya mengikuti acara “Gameloft Day In Surabaya” pada Jum’at (20/9) di Ruang Auditorium lantai 6 dan Laboratorium Motion Capture lantai 10 Gedung Pascasarjana  PENS Kampus ITS. Acara ini diadakan oleh  Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (PENS) bekerja sama dengan Gameloft Indonesia. Tujuan diselenggarakannya acara tersebut adalah  memperluas pemahaman masyarakat Indonesia mengenai industri game.  Acara  ini juga dihadiri oleh para pelajar maupun mahasiswa dari berbagai daerah

Pada Pergelaran Gameloft Day tahun ini berfokus pada programming dan graphic artist.  Salah satu kegiatan penting yang diadakan adalah programming test yang fokusnya pada logical test,” sehingga peserta dapat menggali informasi mengenai kehidupan karyawan Gameloft.  

Mario Gunawan.S.Kom selaku Kepala Prodi K3 SMKN 10 Surabaya mengungkapkan bahwa acara tersebut memberikan kesan positif bagi para peserta yang hadir. “ Peserta bisa mendapat experience, ilmu, dan referensi baru. Ditambah lagi, acaranya bertujuan memperluas jangkauan industri game terhadap pelajar  agar mengetahui bahwa industri game merupakan salah satu bidang yang memiliki peluang bisnis yang cukup besar, dengan lingkup pekerjaan yang luas pula.”
Firman Lucky kelas 11 Multimedia -2 mengatakan sangat senang mengikuti acara tersebut. “Acara ini bermanfaat karena kita jadi tahu bahwa dunia game bisa menjadikan karier yang menjanjikan.  Anak-anak bisa menjadi game tester, game programming, game desainer dan sebagainya.” (Kru SMEKTEN NEWS)

 

Video : Siswa Multimedia Ikuti Gameloft Day