.: Supervisi Sarana Peningkatan Mutu Guru SMK Negeri 10 Surabaya :.

SHARE

Surabaya, Kamis (29/8) - Kegiatan supervisi guru SMK Negeri 10 Surabaya dilaksanakan mulai 1  Agustus 2019. Kegiatan supervisi ini diikuti oleh berbagai bidang guru berdasarkan MGMP yang meliputi MGMP Pendidikan Agama, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, Sejarah Indonesia, Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan bahasa asing lainya, Seni Budaya, Penjasorkes, Bahasa Jepang, Bahasa Daerah, Bimbingan Konseling dan Guru Inklusi,  Multimedia, Usaha Perjalanan Wisata, Akuntansi dan Keuangan Lembaga Perbankan dan Keuangan Mikro, Otomatisasi dan Tata Kelola Perkantoran, Bisnis Daring dan Pemasaran, serta Farmasi Klinis dan Komunitas.

Supervisi Guru SMKN 10 Surabaya dilakukan dalam dua tahap. Tahap pertama dilakukan secara berkelompok berdasarkan MGMP bersama kepala sekolah dalam supervisi perangkat pembelajaran. Tahap kedua dilakukan pada saat proses pembelajaran berlangsung di kelas.

Supervisi digunakan untuk memotivasi guru-guru agar kinerjanya lebih kreatif dan inovatif ketika memberikan pembelajaran pada siswa. Kegiatan ini juga memfasilitasi kebutuhan guru serta meningkatkan kinerja guru-guru. Adanya kegiatan supervisi ini diharapkan terciptanya atmosfer pengajaran yang tertib dan unggul dalam mutu pendidikandi SMKN 10 Surabaya. (kru smekten news)